Hidupsehat - Manfaat kluwek sering kali terabaikan, padahal bahan tradisional ini kaya akan nutrisi yang bermanfaat untuk tubuh. Tak hanya memberikan rasa khas pada hidangan seperti rawon, kluwek juga mengandung vitamin, mineral, serta antioksidan yang menunjang kesehatan secara menyeluruh..
Kluwek, atau sering disebut keluak, merupakan biji tanaman Pangium edule yang banyak dijumpai di pasar tradisional Indonesia. Untuk bisa dikonsumsi, kluwek harus melalui proses fermentasi dan perendaman guna menghilangkan zat berbahaya yang adSetelah diolah dengan tepat, kluwek menjadi aman dimakan, serta memiliki aroma dan rasa unik yang memperkaya masakan nusantara. Selain itu, banyak pula manfaat kluwek berkat nilai gizinya yang melimpah. SahabatQQ
Kandungan Nutrisi Kluwek
Dalam setiap 100 gram kluwek matang mengandung 197 kalori dan berbagai nutrisi berikut ini:
- 3,5 gram protein
- 16 gram lemak
- 11 gram karbohidrat
- 2,6 gram serat
- 57 mg kalsium
- 189 mg fosfor
- 1,5 mg zat besi
- 8 mg vitamin C
- 60 mg magnesium
- 465 mg kalium
Kluwek juga mengandung antioksidan alami, seperti flavonoid dan tanin, yang membantu melindungi sel tubuh dari paparan radikal bebas.
Manfaat Kluwek untuk Kesehatan
Apabila diolah dengan tepat, manfaat kluwek ada banyak untuk kesehatan tubuh, di antaranya:
1. Mendukung sistem kekebalan tubuh
Vitamin C yang terdapat pada kluwek membantu tubuh melawan infeksi, mempercepat proses penyembuhan luka, dan memperkuat daya tahan tubuh terhadap virus serta bakteri. Dengan sistem imun yang kuat, Anda tidak mudah terserang penyakit, seperti flu dan batuk.
2. Sumber energi
Kluwek mengandung karbohidrat dan lemak sehat yang bisa menjadi sumber energi harian. Selain itu, mineral seperti magnesium membantu mengatur kerja enzim yang terlibat dalam metabolisme tubuh, yaitu proses mengubah makanan menjadi energi.
Dengan metabolisme yang baik dari manfaat kluwek, tubuh lebih bertenaga dan aktivitas harian dapat berjalan dengan lancar.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Kluwek mengandung serat alami yang cukup tinggi. Serat ini berperan penting untuk melancarkan proses pencernaan, membantu makanan bergerak dengan baik di usus, serta mencegah sembelit. Dengan asupan serat yang cukup, perut terasa lebih nyaman dan risiko gangguan pencernaan, seperti kembung atau susah buang air besar, dapat dikurangi.
4. Menjaga kesehatan tulang dan gigi
Manfaat kluwek untuk menjaga kekuatan tulang dan gigi didukung oleh kandungan mineral, seperti kalsium, magnesium, dan fosfor. Kalsium membantu mencegah tulang keropos (osteoporosis), sedangkan magnesium dan fosfor berperan dalam pembentukan jaringan tulang baru dan menjaga struktur gigi tetap kuat.
5. Melindungi sel tubuh dari kerusakan
Kluwek memiliki kandungan antioksidan, seperti flavonoid dan tanin. Antioksidan ini berfungsi melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, yaitu zat berbahaya yang dapat memicu berbagai masalah kesehatan, termasuk penuaan dini dan penyakit kronis.
Dengan mengambil manfaat kluwek yang kaya antioksidan, sel tubuh lebih terlindungi dari risiko kerusakan.
Baca Juga : 5 Manfaat Handgrip untuk Kesehatan Tubuh
6. Menjaga kesehatan jantung
Kandungan lemak sehat dan magnesium dalam kluwek bermanfaat untuk menjaga tekanan darah tetap normal dan membantu menstabilkan detak jantung. Nutrisi ini dapat mengurangi risiko tekanan darah tinggi dan menjaga pembuluh darah tetap sehat, sehingga mendukung kerja jantung secara keseluruhan.
7. Membantu pembentukan sel darah merah
Zat besi di dalam kluwek sangat penting untuk produksi hemoglobin, yaitu protein dalam sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh. Asupan zat besi yang cukup mampu mencegah terjadinya anemia, yang biasanya ditandai dengan gejala cepat lelah, lemas, dan kurang konsentrasi.
8. Mendukung fungsi otot dan saraf
Kalium dan magnesium memberikan manfaat kluwek dalam menjaga fungsi otot dan saraf tetap optimal. Kalium membantu mengatur kontraksi otot dan detak jantung, sedangkan magnesium mendukung transmisi sinyal saraf. Kekurangan kedua mineral ini bisa menyebabkan kram, kesemutan, atau gangguan irama jantung.
Penting untuk diingat, semua manfaat kluwek ini hanya bisa diperoleh jika biji sudah diolah dengan benar. Konsumsi biji kluwek mentah atau yang belum difermentasi sangat berbahaya karena mengandung senyawa beracun.
Manfaat kluwek dapat menjadi pilihan bagi Anda yang ingin menambah variasi makanan sehat, asalkan memilih dan mengolahnya dengan cara yang tepat. Jika Anda ragu, konsultasikan kebutuhan nutrisi harian dengan ahli gizi atau dokter, terutama jika memiliki kondisi kesehatan tertentu.Agen DominoQQ
Tidak ada komentar:
Posting Komentar