Tak Hanya Mencegah Kanker, Ini 6 Keutamaan Pisang Rebus untuk Tubuh
BlogSehat - Pisang rebus merupakan makanan yang tergolong sangat sederhana. Selain dapat ditemukan hampir di semua wilayah Indonesia, makanan ini juga dapat dinikmati kapan pun.
Selain memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang enak, ternyata pisang rebus juga memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh lho! Penasaran? Yuk, disimak!
1. Memperlancar pencernaan
Dilansir Web MD, pisang rebus kaya akan serat yang dapat memperlancar proses pencernaan dalam tubuh sehingga mampu mencegah kondisi konstipasi. Selain itu, dalam pisang rebus juga terkandung prebiotik dan probiotik. Hal itu dapat mendukung pertumbuhan bakteri baik dalam usus.
2. Menurunkan tekanan darah
Tekanan darah tinggi yang tidak terkontrol dapat meningkatkan peluangmu terkena penyakit jantung atau pun stroke. Dilansir Health Line, sebuah pisang rebus berukuran sedang mengandung sebanyak 422 miligram potasium atau kalium. Dengan adanya kandungan kalium yang tinggi, dapat membantu menstabilkan peredaran darah sehingga mencegah hipertensi yang bisa berakibat penyakit jantung kronis.SahabatQQ
3. Mengurangi stres
Berdasarkan penelitian yang ditulis dalam laman ncbi.nlm.nih.gov, pisang mengandung senyawa triptofan yaitu asam amino yang tidak hanya dapat menenangkan mood seseorang, namun juga meningkatkan daya ingat. Harus dicoba nih!
4. Meningkatkan kesehatan ginjal
Zat potasium atau kalium sangat penting untuk mengontrol tekanan darah dan menjaga fungsi ginjal. Suatu penelitian yang dilansir dalam laman sci-hub.se menyatakan bahwa hampir 50% dari mereka yang makan pisang sebanyak 4-6 kali seminggu, memberikan berpeluang lebih kecil untuk mengembangkan penyakit ginjal dibandingkan mereka yang tidak makan buah tersebut.
5. Terasa kenyang lebih lama
Dikutip dari laman pubmed.ncbi.nlm.nih.gov, jenis karbohidrat di dalam pisang rebus ini adalah molekul gula kompleks jenis pektin. Senyawa tersebut memiliki kemampuan untuk berubah menjadi bentuk gel ketika memasuki kondisi berair di saluran pencernaan. Efeknya, nafsu makan dapat ditekan dalam waktu cukup lama karena rasa kenyang meningkat. Siapa nih yang ingin diet?
6. Mencegah risiko kanker
Berdasarkan hasil penelitian tahun 2014 yang tertulis dalam laman ncbi.nlm.nih.gov, menunjukkan bahwa kandungan lektin yang terdapat pada pisang dapat membantu mencegah pertumbuhan sel kanker utamanya jenis sel kanker darah (leukimia).Agen Domino99
Lektin bertindak sebagai antioksidan yang membantu tubuh menghilangkan molekul yang dikenal sebagai radikal bebas. Di samping itu pada tahun 2004 juga terdapat penelitian pada anak-anak California, Amerika Serikat yang dikemukakan dalam laman academic.oup.com, bahwa mereka yang mengonsumsi pisang, jus jeruk, atau pun keduanya tampak memiliki risiko lebih rendah mengidap leukemia.
Itulah 6 keutamaan yang bisa kamu peroleh dari mengonsumsi pisang rebus. Jadi, tertarik untuk mencoba?
Komentar
Posting Komentar